21 Parpol Terverifikasi KPU Kota Probolinggo

Alvi Warda
Alvi Warda

Wednesday, 24 Aug 2022 09:54 WIB

21 Parpol Terverifikasi KPU Kota Probolinggo

PROBOLINGGO, TADATODAYS.COM - Tahapan Pemilihan Umum 2024 sudah sampai di tahap verifikasi partai politik (parpol) . Total ada 21 parpol yang terverifikasi oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Probolinggo.

Sesuai tujuh tahapan resmi Pemilu 2024, pendaftaran dan verifikasi calon peserta dilakukan pada 26 Juli - 13 Agustus 2022. Di Kota Probolinggo ada 24 parpol yang telah mendaftar pada KPU RI. Namun sejak 16 Agustus 2022, KPU Kota hanya menetapkan 21 parpol yang terverifikasi.

Komisioner KPU Kota Probolinggo Radfan Faisal mengatakan, pendaftaran parpol merupakan  kewenangan KPU RI. Sedangkan KPU Kota hanya melakukan tahapan verifikasi, setelah KPU RI menetapkan parpol dengan dokumen yang lengkap pada 15 Agustus 2022 dini hari. "Kewenangan pendaftaran ada di KPU RI. KPU Kota Probolinggo hanya melakukan verifikasi, " terangnya, Senin (22/08/2022).

KPU Kota Probolinggo memverifikasi sebanyak 21 parpol dengan jumlah anggota 10.883. Semua parpol tersebut  dinyatakan tuntas terverifikasi. Hanya, KPU belum bisa memublikasikan parpol mana saja yang belum memenuhi syarat dan sudah memenuhi syarat. "Masih ada tahapan tindak lanjut oleh parpol dari hasil verifikasi, " tuturnya.

Dalam tahapan verifikasi ini, KPU Kota mencocokkan data peserta seperti KTA dan KTP yang ada terupload di aplikasi sipol (sistem informasi partai politik). "Termasuk indikator seperti usia, pekerjaan, ganda identik (kesamaan data NIK, Nomor KTA, jenis kelamin, TTL), ganda internal (data kesamaan NIK), ganda eksternal (kesamaan NIK), NIK tidak terdaftar di Data Pemilih Berkelanjutan (DPB)," katanya.

KPU Kota melakukan verifikasi terhadap 21 parpol itu sampai pada 29 Agustus 2022. Selanjutnya berdasarkan tahapan di Peraturan KPU 4 tahun 2022 dan Keputusan 260 tahun 2022, ada tindak lanjut dari parpol pada Jumat 19 Agustus hingga Jumat 26 Agustus 2022. (alv/why)


Share to