Belasan Tahun Bersahabat, Berlabuh di Pelaminan

Amelia Subandi
Amelia Subandi

Tuesday, 23 Aug 2022 10:44 WIB

Belasan Tahun Bersahabat, Berlabuh di Pelaminan

KISAH cinta Intan Gabriella Cristy Rondonuwu dan Jack Marcellino Widjaja terbilang unik. Belasan tahun Intan dan Jack menjalin persahabatan. Tetapi pada akhirnya, keduanya berlabuh di pelaminan.

Intan berasal dari Kota Probolinggo. Sedangkan Jack berasal dari Malang. Dua insan ini dipertemukan di bangku sekolah SMA Katolik Cor Jesu Malang. Pada saat itu keduanya belum menyadari perasaan satu sama lain. Alih-alih berpacaran, keduanya malah sama-sama memiliki pacar.

Namun uniknya, meskipun tidak berpacaran, keduanya selalu menjadi teman curhat satu sama lain. Menurut Intan, Jack adalah pria yang selalu ada saat dirinya memiliki masalah dengan pacarnya. "Jadi, kami satu sekolah. Kami nggak pacaran, tetapi dekat. Setiap aku ada masalah sama pacar aku, ceritanya ke Jack. Dan hanya dia (Jack) yang mau dengerin aku," tutur Intan.

Lulus SMA, Intan dan Jack masuk ke dunia perkuliahan. Di sinilah perasaan mereka diuji. Intan kuliah di Surabaya. Sedangkan Jack di Jakarta. Dua insan ini sempat hilang kontak. Tetapi karena kuatnya perasaan mereka, keduanya kembali didekatkan. Ternyata hati Intan dan Jack sudah terikat oleh cinta. Maka mereka pun memutuskan menjalin hubungan sebagai sepasang kekasih.

Namun, lagi-lagi hubungan mereka diuji. Hubungan jarak jauh atau long distance relationship (LDR) ternyata tidak mudah dijalani. "Kami LDR, dan ini berat banget kita jalani. Sempat putus nyambung, karena jarak SBY-Jakarta jauh. Kemudian aku merasa kalau aku harus tegas sama Jack," ungkap Intan.

Namun, melewati suka duka LDR justru membuat Intan dan Jack semakin mengenal satu sama lain. Ikatan cinta Intan dan Jack pun semakin dalam dan kuat, susah buat hilang.

Sudah pernah menjalani LDR, merasakan susahnya menjalani masa pacaran yang hanya bisa bertemu 4 kali selama pacaran, melewati fase sama keras kepala, sempat hilang komunikasi, sampai akhirnya mencapai titik di mana keduanya satu visi dan misi.

Jack merasa bersyukur bisa kenal intan. Dari awal kenal sampai sekarang, Intan dinilai Jack sebagai wanita tersabar, yang selalu mengerti segala keadaan. "Tetap jadi orang seperti ini ya (Intan). Selalu mengerti, mau berusaha bareng, saling mau dengar satu sama lain, sampai akhir nanti," kata Jack menyampaikan harapannya kepada Intan.

Tapi meskipun dalam hubungannya sempat putus nyambung, Intan sama sekali tidak menyesali. Sebab, ia yakin bahwa semua yang terjadi merupakan bagian dari kehendak Tuhan untuk Intan dan Jack.  "Saya yakin, kalau jodoh itu pasti bagaimanapun akan tetap balik. Saya dan Jack pun begitu.  Meskipun lost contact, tapi ada aja cara Tuhan menyatukan kami," tutur Intan.

Setelah melewati berbagai fase, Intan dan Jack telah dipersatukan dalam sebuah hubungan yang memang berlandaskan dalam nama Tuhan. Mereka kemudian memutuskan untuk membawa hubungan keduanya ke jenjang yang lebih serius. Pertemuan dua keluarga pada tanggal 9 Agustus 2020 menjadi saksi keduanya bertunangan.

"Iya aku bilang sama Jack, udah kalau mau serius aku gak mau pacaran lagi. Langsung nikah aja. Pernyataan Intan inipun diamini oleh Jack," tambah Intan.

Pernikahan direncanakan dilangsungkan pada 2021, setahun setelah melewati masa pertunangan. Namun, lagi-lagi ujian datang menghampiri hubungan Intan dan Jack. Kabar duka datang dari keluarga Jack. Ibu tercintanya meninggal dunia. Karena masih dalam masa duka, pernikahan keduanya diputuskan ditunda.

Setelah sempat tertunda, Intan dan Jack menikah pada 20 Agustus 2022. Mengucap janji sehidup semati, pemberkatan pun dilakukan di hari yang sama. Kedua keluarga besar menjadi saksi perjalanan cinta Intan dan Jack. Tangis haru bahagia juga menyelimuti suasana pemberkatan yang berjalan khidmat.

"Masih gak nyangka kalau sudah suami-istri. Tadi aja usai pemberkatan, aku bilang ‘heh kita beneran suami istri. Kamu suami aku sekarang’," ungkap Intan dengan senyum bahagia.

Intan dan Jack telah memulai hidup baru sebagai suami istri. Namun perjalan masih panjang. Bahtera rumah tangga baru berlayar. Semoga Intan dan Jack bisa melewati suka duka berumah tangga secara bersama-sama. (*)

foto: idekreasi.co

Elegant Party dalam Wedding Intan & Jack

SABTU 20 Agustus 2022 dipilih sebagai hari pernikahan Intan Gabriella Cristy Rondonuwu dan Jack Marcellino Widjaja. Bertempat di Paseban Sena Ballroom, Jl Suroyo Kota Probolinggo, wedding party Intan dan Jack digelar dengan kemewahan yang elegan.

Dengan sentuhan tangan dingin Teguh Hidayah, owner wedding organizer (WO) Jets Organizer, impian pernikahan Intan dan Jack bisa terlaksana dengan sempurna.

Dibantu 18 orang dari tim Jets Organizer yang digawangi oleh Difa pada pic (person in charge) acara, Ragil pada pic area, Gilas pada pic catering, Fidi pic rias, Seila pic perlengkapan, dan Citra pada pic keluarga, pernikahan megah itu dilangsungkan dengan konsep Elegant Party.

Keinginan kedua mempelai membuat pesta pernikahan layaknya konser. Nuansa white, cream, dan silver dipilih Intan dan Jack untuk pernikahan impiannya. "Iya, jadi memang keinginan keduanya,  kemudian berkonsultasi dengan kami. Akhirnya kami memutuskan bahwa konsep wedding yang cocok adalah Elegant Party," Kata Teguh.

Beberapa vendor yang terlibat pun dipilih selektif oleh Jets Organizer. Tentunya, menurut Teguh, vendor dipilih sesuai dengan diskusi WO dan mempelai. Dari hasil diskusi kemudian dipilih vendor terbaik dan sesuai dengan budget yang ada.

Sebelum malam resepsi dimulai, kedua mempelai bak raja dan putri. Untuk pemilihan make up mempelai wanita oleh Jasmine Make Up. Sedangkan baju pengantin mereka percayakan kepada Mia Anshori. Intan tampak cantik dengan gaun bernuansa putih. Jack pun gagah menggunakan jas warna senada dengan pengantin perempuan.

Sore menjelang malam, resepsi keduanya terlebih dahulu membuat video cinematic melepas balon dan burung merpati. Moment apik keduanya diabadikan oleh vendor kenamaan Probolinggo Ide Kreasi.

Memasuki malam resepsi, kemewahan pernikahan  Intan dan Jack semakin terlihat. Mewah yang elegan, berbeda dari yang lain, karena jarang digunakan oleh pasangan pengantin.

Pengantin memasuki entrance area dengan alunan single “50 Tahun Lagi” yang dibawakan oleh Selaras Entertainment. Pengantin kemudian melewati pagar bridesmaid dan groomsmen yang membawa kembang api.

Sang Master of Ceremony Solihin Abu Zafran berhasil menambah kesyahduan malam resepsi Intan dan Jack. Sambil menikmati hidangan yang dibuat secara khusus oleh vendor Puspita Catering, undangan yang hadir disuguhi alunan musik Selaras Entertainment, bak menyaksikan konser. Begitulah wedding Elegant Party Intan dan Jack.

Di puncak resepsi malam itu Intan dan Jack tampil. Pasangan anggun dan gagah berdansa di atas point center. Intan dan Jack kemudian melakukan wedding kiss dan lempar bunga.

Kemeriahan malam resepsi ditutup dengan penampilan spektakuler dari holla dancer. Kedua mempelai dan seluruh keluarga larut dalam moment elegant wedding party Intan dan Jack. (*)

foto: idekreasi.co

Wishes for Intan & Jack

SEMOGA pernikahannya bisa langgeng sampai akhir hayat. Sebagai keluarga baru, harus saling melengkapi, menerima kekurangan setiap pasangannya.

Untuk Jack, semoga bisa menjadi seorang suami yang bertanggung jawab. Hendaknya memiliki kedewasaan dalam berproses menapaki peran barunya sebagai seorang suami. Hendaknya menjadi suami yang bertanggung jawab atas perannya sebagai seorang suami.

Saya berdoa agar putri saya segera diberikan keturunan. 

JOHN HERRY CHARLES, Papa Intan 

 

KAMI turut mendoakan agar pernikahan Intan dan Jack langgeng. Bisa melewati suka duka dalam pernikahan dengan bersama-sama. Dan yang terpenting, suka duka pernikahan adalah hal yang wajar dan akan selalu ada. Semoga pernikahan mereka selalu dalam perlindungan Tuhan. 

YUSAK, Saudara Jack

 

SAYA mendoakan agar pernikahan Intan dan Jack langgeng. Semoga pernikahannya samawa, diberkati oleh Tuhan dan segera diberikan momongan.

TEGUH HIDAYAH, Owner Jets Organizer. (*)


Share to