Beraksi di Probolinggo, Residivis Kasus Curanmor asal Jember Diamankan

Zainul Rifan
Zainul Rifan

Sunday, 04 Apr 2021 16:49 WIB

Beraksi di Probolinggo, Residivis Kasus Curanmor asal Jember Diamankan

RESIDIVIS: Agus Harianto (kanan duduk) saat diamankan anggota Polres Probolinggo bersama anaknya, MRS (kiri duduk), Jumat (2/4) lalu. (foto: istimewa)

PROBOLINGGO, TADATODAYS.COM - Agus Herianto, 40, Warga Desa Jambesari, Kecamatan Sumberbaru, Kabupaten Jember, diamankan Polsek Gading dan anggota Opsnal Satuan Reskrim Polres Probolinggo. Residivis tersebut ditangkap pada Jumat (2/4/2021) sekira pukul 21.00 WIB, lantaran diduga mencuri motor Honda Beat dan ponsel milik Slamet, 44, warga Desa Jurang jeru, Kecamatan Gading, Kabupaten Probolinggo.

Informasi yang berhasil dihimpun tadatodays.com, sebelumnya pada tahun 2005 lalu, pelaku pernah ditahan dan diproses oleh Polsek Krejengan atas kasus yang sama. Namun kini, ia beraksi di wilayah Kecamatan Gading dan berhasil diringkus.

Tak hanya mengamankan tersangka, kepolisian juga mengamankan anak lelaki pelaku yang diketahui sedang memegang HP yang dicuri ayahnya itu.

Namun setelah dilakukan pemeriksaan, ternyata anaknya yang berinisial MRS, 16, ini tidak mengetahui kalau ponsel yang diberikan ayahnya itu hasil dari kejahatan. Karenanya, polisi memberikan toleransi untuk tidak melanjutkan pemeriksaan terhadap MRS yang masih duduk di bangku Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) itu.

Kasat Reskrim Polres Probolinggo, AKP Rizki Santoso mengatakan, pencurian itu terjadi pada Kamis (28/1/2021) lalu. Kala itu, korban yang bangun tidur sekira pukul 04.00 WIB, sudah tak melihat motor Honda Beat miliknya yang sebelumnya diparkir di dalam rumahnya.

Tak hanya motor saja yang hilang. Di waktu yang sama, empat ponsel milik korban juga dilaporkan hilang. Polsel tersebut diletakan di dalam kamar korban. Pasca kejadian, korban memeriksa kondisi rumah dan diketahui pintu samping rumahnya sudah rusak. "Diperkirakan masuk lewat pintu itu," kata Rizki, Minggu (4/4/2021) pagi. Korban selanjutya melapor ke kepolisian setempat.

Rizki menyampaikan, saat mendapat laporan pihaknya langsung melakukan penyelidikan dan mengarah kepada pelaku. Hingga akhirnya pelaku berhasil diamankan pada Jumat (2/4) malam kemarin. "Diamankan di rumahnya," katanya melalui obrolan via whatsapp.

Saat ini pihak kepolisian masih terus mendalami kejadian tersebut. Apakah pada saat mencuri, pelaku bergerak sendiri atau ada pelaku lain. (zr/don)


Share to