Diparkir di Jalan Masuk Desa, Truk Warga Tiris Digondol Maling

Zainul Rifan
Zainul Rifan

Sunday, 07 Mar 2021 06:51 WIB

Diparkir di Jalan Masuk Desa, Truk Warga Tiris Digondol Maling

RAIB: Truk warna kuning yang sehari-hari dipakai Rahmat, warga Tiris ini digondol maling.

PROBOLINGGO, TADATODAYS.COM - Nasib malang dialami Rahmat, warga Desa Wedusan, Kecamatan Tiris, Kabupaten Probolinggo. Lelaki 40 tahun ini harus kehilangan truk bak terbuka yang diparkir di pinggir jalan Desa Racek, kecamatan setempat, Sabtu (6/3/2021) sekitar pukul 04.00 WIB.

Informasi yang dihimpun tadatodays.com, truk tersebut milik No, warga Desa Wedusan, majikannya. Sebelum kejadian, Rahmat membawa truk warna kuning nopol F 8089 QW itu ke Bondowoso untuk mengantar bambu, Jumat (5/3/2021), pukul 00.00 WIB.

Ibang, menantu Rahmat menerangkan, sepulang dari Kabupaten Bondowoso, mertuanya tak membawa truk tersebut ke rumahnya. Melainkan diparkir di rumah tetangga di pinggir jalan masuk Desa Racek. Alasannya, karena saat itu jalan licin pascahujan.

“Mertua pulang ke rumah naik motor bersama temannya,” kata Ibang. Sekitar pukul 04.00 WIB keesokan harinya, Rahmat hendak menggunakan kembali truknya untuk mengangkut pasir. Namun, betapa terkejutnya Rahmat ketika mendapati truknya raib.

“Kalau truknya tetangga ada, yang hilang truk milik bapak mertua saya saja” katanya. Rahmat pun mencoba menghubungi keluarganya dan pemilik truk. Mereka lantas melakukan pencarian hingga petang. Namun belum ditemukan.

Ibang berharap truk yang hilang itu bisa kembali, karena itu satu-satunya fasilitas mertuanya untuk mencari nafkah. “Sudah saya cari ke Lumajang selatan, tapi belum ketemu,” terangnya.

Terpisah, Kanit Reskrim Polsek Tiris Aiptu Yuniarto, mengaku sudah mengetahui kejadian tersebut. Hanya saja ia belum menerima laporan. Menurutnya, warga Kecamatan Tiris kalau kehilangan sesuatu, memilih untuk mencari sendiri selama tiga hari. “Kalau tidak ketemu baru melapor,” katanya. (zr/sp )


Share to