Ditabrak Mobil, Pemotor di Jember Tewas Tercebur Sungai

Andi Saputra
Andi Saputra

Monday, 03 Aug 2020 21:17 WIB

Ditabrak Mobil, Pemotor di Jember Tewas Tercebur Sungai

RINGSEK: Kondisi mobil Toyota Calya tak berbentuk usai menabfrak pemotor dan sebuah pohon di lokasi kejadian. Akibat kecelakaan itu, pemotor tewas.

JEMBER, TADATODAYS.COM - Endang Sri Toerendah Herawati, 46, seorang ibu rumah tangga asal wisma Permai Tengah, RT 3/RW 6, Desa/Kecamatan Mulyorejo, Surabaya, tewas setelah tertabrak mobil hingga tercebur ke sungai, Senin (3/8/2020).

Peristiwa nahas itu terjadi sekitar pukul 07.15 WIB di ruas jalan Jember-Surabaya, Desa Pondokdalem, Kecamatan Semboro, Kabupaten Jember.

Kapolsek Semboro Iptu Fathurrohman menjelaskan, kecelakaan bermula saat korban yang mengendarai motor Honda Scoopy nopol L 4187 FB melaju dari arah timur. Saat bersamaan, dari arah berlawanan melaju kencang mobil Toyota Calya nopol L 1271 PI yang dikendarai Febri Alif Afi Fudin, 29, warga Jalan Sukolilo, Larangan 3/3, RT 992/RW 001, Sukolilo Baru, Kota Surabaya.

Sesampai di lokasi, Febri berupaya mendahului kendaraan di depannya. Namun upaya mendahului itu gagal, lantaran muncul Endang. Saat itulah Febri tidak bisa mengendalikan laju mobilnya. Akhirnya tabrakan pun tak bisa dihindari.

Febri membating setir ke arah kanan hingga mengakibatkan korban terpental ke sungai dan mobilpun menabrak pohon di tepi sungai.

“Sesampainya di lokasi kejadian, pengendara mobil yang dari arah berlawanan itu, mendahului cuman gak nutut, akhirnya menabrak korban,” katanya saat dikonfirmasi tadatodays.com melalui sambungan telepon.

Evakuasi korban berlangsung dramatis. Polisi dibantu warga sekitar mengakat tubuh Endang dari dalam sungai. Setelah sekitar 1 jam lebih, tubuh endang berhasil diangkat. Namun, nyawanya tak tertolong.

Selanjutnya kedua kendaraan diamankan di Unit Laka Lantas Polres Jember. Sementara korban Febri mengalami yang mengalami luka berat, dilarikan ke RSD Soebandi Jember. Ditaksir kerugian akibat kejadian tersebut ratusan juta rupiah. (as/sp)


Share to