Empat Ekor Kambing Dicuri saat Hujan Lebat

Mochammad Angga
Mochammad Angga

Tuesday, 02 Feb 2021 20:22 WIB

Empat Ekor Kambing Dicuri saat Hujan Lebat

LENGAH: Sanik menunjukkan kandang tempat 4 ekor kambing miliknya yang dicuri.

PROBOLINGGO, TADATODAYS.COM - Kasus pencurian hewan di Probolinggo masih marak terjadi. Tak hanya sapi, maling juga menyasar kambing ternak milik warga.

Seperti hilangnya 4 dari 5 ekor kambing milik Sanik, 51, warga Gg Jahitan RT 3 RW 8 Kelurahan Jrebeng Lor, Kecamatan Kedopok, Kota Probolinggo. 4 ekor kambing miliknya seharga total Rp 8 juta itu, digondol maling pada Selasa (2/2/2021) pagi. Pelaku hanya meninggalkan 1 kambing anakan di kandangnya.

Sanik mengatakan, ia mengetahui kambingnya hilang saat ia hendak memetik daun kelor di sekitar kandang sekira pukul 05.15 WIB. Kandang itu terletak di rumah anaknya bernama Sudin, 37. "Saya denger dari suara anakan kambing awalnya,” katanya. Tapi menurut tetangga, mereka mendengar suara gaduh kambing sekira pukul 2 dini hari.

Ia menjelaskan, kandang kambing itu terbuat dari kayu dan dikunci dengan karet. Biasanya, kandang itu selalu dijaga oleh anaknya. “Karena hujan deras semalaman, jadi tidak sempat melihat," terangnya.

Dari kejadian itu, Sanik langsung menelusuri ada tidaknya jejak kaki manusia dari arah kandang. “Tidak ada jejak, karena tempanya diguyur hujan,” katanya.

Meski telah menjadi korban pencurian hewan, Sanik tidak melapor ke kepolisian karena khawatir suaminya yang menderita sesak napas menjadi kambuh karena kepikiran. "Kalau kerugian sekitar 8 juta rupiah," jelasnya. (ang/don)


Share to