Geger Temuan Mayat di Triwung Kidul, Ternyata Bangkai Ayam Dikafani

Alvi Warda
Alvi Warda

Thursday, 12 Jan 2023 14:11 WIB

Geger Temuan Mayat di Triwung Kidul, Ternyata Bangkai Ayam Dikafani

MAYAT: Geger penemuan mayat di Makam Kelurahan Triwung Kidul, Kecamatan Kademangan Kota Probolinggo.

PROBOLINGGO, TADATODAYS.COM - Masyarakat Kelurahan Triwung Kidul, Kecamatan Kademangan Kota Probolinggo, Kamis (12/1/2023) pagi digegerkan dengan penemuan mayat di Makam Mbah Demang Haris. Mulanya, temuan itu diduga mayat bayi. Tetapi setelah diperiksa, ternyata hanya bangkai ayam.

Bangkai ini tergeletak di sebuah makam berpatok tanpa nama. Bangkai ayam ini diketahui pertama kali oleh tukang bersih makam, Hamid dan Mustar. Mereka menduga bangkai ayam itu bayi, karena terbungkus kain kafan dan ada tiga tali, mirip pocong. Selain itu juga terbungkus sebuah plastik.

Kemudian keduanya melaporkan kejadian ini pada juru kunci makam, yang masuk di Gang Brontojoyo, RT 5 RW 1. Sunhaji, juru kunci makam yang sekaligus Ketua RW 1 mengatakan, bau bangkai itu menyengat. “Pagi tadi sekitar jam 8, saya dikasih kabar oleh tukang bersih makam,” ujarnya.

TERNYATA AYAM: Setelah diperiksa ternyata hanya bangkai ayam.

Ia kemudian melihat langsung bungkusan yang tergeletak itu. Di dalamnya terlihat mirip seperti pocong. Kemudian ia melapor pada Lurah Triwung Kidul. “Kalau malam itu makam kami tutup. Pembersihan mulai pagi jam 6 itu sudah,” katanya.

Masyarakat pun berbondong-bondong menghampiri makam. Polsek Kademangan kemudian melakukan identifikasi. 

Kapolsek Kademangan Kompol Eko Hari Suprapto mengatakan, saat melakukan identifikasi pihaknya belum bisa memastikan apa isi bungkusan plastik tersebut. Ia membawa bungkusan plastik itu ke Kamar Mayat dr. Moh. Saleh untuk dilakukan pemeriksaan.  “Kami masih belum mengetahui itu apa, ini masih proses identifikasi,” ujarnya.

Setelah diperiksa di Kamar Mayat RSUD, bungkusan itu ternyata bangkai ayam. Bangkai ayam itu dibungkus kain kafan dan ditali tiga. Baunya juga mirip bangkai ayam. 

Di kalangan masyarakat, bangkai ayam yang diperlakukan semacam ini dipercaya digunakan untuk alat santet. Namun, hingga berita ini ditulis, identitas pembuang bangkai ayam itu belum diketahui. (alv/why)


Share to