Hari Kedua Pencarian Korban KMP Tunu Pratama Jaya Tidak Membuahkan Hasil

Mohamad Abdul Aziz
Sabtu, 05 Jul 2025 08:21 WIB

RILIS: Deputi Operasi SAR dan Kesiapsiagaan Basarnas Laksamana Muda TNI Ribut Eko Suyatno dalam konferensi pers di Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, Jumat (4/7/2025) petang.
BANYUWANGI, TADATODAYS.COM - Operasi pencarian korban tenggelamnya KMP Tunu Pratama Jaya di Selat Bali pada Rabu (2/7/2025) malam lalu, terus berlanjut. Namun di hari kedua pencarian, Jumat (4/7/2025), tim SAR gabungan dari Basarnas, TNI-Polri, dan relawan masyarakat, belum membuahkan hasil tambahan, baik korban selamat maupun meninggal dunia.
"Dari hasil pencarian H+2, masing-masing SRU (Search and Rescue Unit) telah melakukan pencarian, namun hasilnya nihil," kata Deputi Operasi SAR dan Kesiapsiagaan Basarnas, Laksamana Muda TNI Ribut Eko Suyatno dalam konferensi pers di Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, Jumat petang.
Meski demikian, jumlah korban selamat mengalami penambahan satu orang setelah dilakukan rekonfirmasi data penyelamatan. Penambahan ini diketahui setelah Basarnas memastikan bahwa dua nama yang semula dianggap satu orang, yakni Wahyudi dan Tri Wahyudi, ternyata merupakan dua individu berbeda.

"Wahyudi adalah warga Gilimanuk yang ternyata telah diselamatkan oleh warga setempat pada hari kejadian, namun langsung dibawa pulang oleh keluarganya tanpa melapor ke petugas. Sementara Tri Wahyudi sempat didata oleh tim kami," jelas Eko kepada sejumlah awak media.
Dengan tambahan tersebut, Basarnas merilis data terbaru bahwa total korban yang telah berhasil dievakuasi sebanyak 36 orang, terdiri dari 30 orang selamat dan 6 orang meninggal dunia. Dari 30 korban selamat, 21 di antaranya merupakan warga Pulau Jawa, sedangkan 9 lainnya berasal dari Bali.
Pencarian dipastikan akan terus dilanjutkan hingga batas waktu operasi terpenuhi, dengan harapan dapat menemukan korban lainnya, baik dalam keadaan selamat maupun tidak. (azi/why)

Share to
 (lp).jpg)