Hilal Ramadan Tidak Terlihat di Pantai Duta Paiton

Zainul Rifan
Zainul Rifan

Friday, 01 Apr 2022 19:41 WIB

Hilal Ramadan Tidak Terlihat di Pantai Duta Paiton

RAMADAN: Tim Rukyatul Hilal telah melakukan pemantauan bulan baru atau hilal Ramadan 1443 Hijriah di Pantai Duta, Desa Randutatah, Kecamatan Paiton, Kabupaten Probolinggo, Jumat (1/4/2022) sore. Namun, saat itu tim pemantau tidak melihat hilal.

PROBOLINGGO, TADATODAYS.COM - Tim Rukyatul Hilal kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Probolinggo melakukan pemantauan hilal untuk menentukan 1 Ramadan 1443 Hijriah, Jumat (1/4/2022) di Pantai Duta, Desa Randutatah, Kecamatan Paiton, Kabupaten Probolinggo. Namun dari pemantauan itu, tim tidak dapat melihat hilal karena terhalang awan.

Dari pantauan tadatodays.com, selain berawan, di Pantai Duta juga mendung disertai gerimis.

Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Probolinggo, Akhmad Sruji Bahtiar mengatakan dari cuaca yang tidak mendukung itu membuat tim tak dapat melihat bulan baru atau hilal. Padahal pihaknya sudah mempersiapkan peralatan yang dibutuhkan, seperti kompas, GPS dan alat tradisional pemantauan yang biasa digunakan. "Pemantauan berlangsung selama 8 menit," terangnya.

Bahtiar mengatakan, meski pihaknya tidak melihat hilal, namun ia tidak bisa menyimpulkan kapan awal bulan Ramadan tahun ini. Karena Kemenag RI melakukan pemantauan di 101 lokasi di seluruh Indonesia. Sehingga keputusan awal Ramadan tetap menunggu sidang isbat yang digelar Kemenag RI yang digelar pada Jumat (1/4/2022) malam.

Sidang isbat akan dilakukan setelah tim pemantau di 101 lokasi tersebut melaporkan hasil rukyatul hilal. Jadi, Kemenag tidak akan mengacu pada satu lokasi saja untuk menentukan 1 Ramadan. "Kami juga laporkan hasilnya," katanya.

Sekadar informasi, dalam pemantauan hilal, Kemenag Kabupaten Probolinggo juga melibatkan beberapa unsur. Di antaranya Tim Rukyatul Hilal dari Kemenag Provinsi Jawa Timur, organisasi masyarakat, Pengadilan Agama (PA) Kraksaan, tokoh masyarakat. (zr/don)


Share to