Hilang di Hutan, Pencari Porang Bertahan Hidup dengan Makan Tumbuhan

Febri Wiantono
Febri Wiantono

Wednesday, 24 Feb 2021 12:12 WIB

Hilang di Hutan, Pencari Porang Bertahan Hidup dengan Makan Tumbuhan

SURVIVE: Nurul Mahrus (dua dari kanan) telah dievakuasi ke rumahnya oleh Tim Sar, Selasa malam kemarin.

BANYUWANGI, TADATODAYS.COM - Nurul Mahrus, 38, seorang warga Desa Sumbernanas, Kecamatan Kalipuro, Kabupaten Banyuwangi, akhirnya ditemukan dalam kondisi hidup. Sebelumnya, ia dikabarkan hilang di kawasan hutan setempat saat mencari tumbuhan porang pada Sabtu (21/2/2021) lalu, dan ditemukan pada Selasa (23/2/2021) malam kemarin.

Nurul Mahrus ditemukan di dalam hutan berjarak sekitar 200 meter dari penemuan motornya. Ia ditemukan oleh bapak mertuanya dan warga setempat, sekira pukul 23.30 WIB.

Koordinator Pos SAR Banyuwangi, Wahyu Setia Budi menyampaikan, penemuan Nurul berawal adanya suara teriakan minta tolong di kawasan hutan. Setelah ditelusuri, ternyata suara teriakan itu berasal dari korban. “Akan tetapi belum dievakuasi ke rumahnya,” kata Wahyu.

Setelah mendapat informasi korban ditemukan, Wahyu dan Tim Sar langsung mendatangi lokasi penemuan. Selanjutnya, korban dievakuasi sekitar pukul 1 dini hari. “Langsung kami evakuasi ke rumahnya,” ujarnya.

Pada saat ditemukan, korban masih dalam kondisi lemas dan bingung karena selama empat hari tersesat di dalam hutan. “Hanya memakan tumbuhan dan minum air di hutan," katanya.

Kepada Tim Sar, korban mengaku terus berjalan kebingungan mencari arah pulang. “Mungkin pikiran lagi kosong, jadi lupa jalur," ujar Wahyu. (peb/don)


Share to