Jelang Imlek, Pengurus Klenteng Sumber Naga Sucikan Patung Dewa

Mochammad Angga
Mochammad Angga

Friday, 05 Feb 2021 16:22 WIB

Jelang Imlek, Pengurus Klenteng Sumber Naga Sucikan Patung Dewa

TAHUN KERBAU: Salah satu pengurus TITD Sumber Naga membersihkan Rupang atau patung yang menyerupai dewa, jelang perayaan Imlek pada 12 Februari mendatang.

PROBOLINGGO, TADATODAYS.COM - Umat Tri Dharma menyucikan benda-benda suci di Tempat Ibadah Tri Dharma (TITD) Sumber Naga Kota Probolinggo, Jumat (05/2/2021). Seperti, patung Dewa Tao, Konghucu, dan Budha. Penyucian itu dilakukan jelang perayaan Imlek tahun 2021, yang bersamaan dengan  Tahun Kerbau.

Dari pantauan tadatodays.com, pernak-pernik dan 18 rupang atau benda yang menyerupai dewa itu dikeluarkan dari dalam ruangan ke halaman TITD untuk dibersihkan. Begitu juga dengan pembersihan seluruh ruangan ibadahnya.

Ivan Sujianto, Wakil Ketua 2 TITD Sumber Naga mengatakan, pembersihan benda itu untuk menyiapkan perayaan ritual menjelang Imlek 2021 yang jatuh pada 12 Februari.

Ivan mengatakan, saat ritual nanti, umat Tri Dharma tidak akan diundang lantaran untuk mencegah terjadinya penyebaran covid-19. Nantinya, yang hadir hanya pengurus inti TITD.

Ia menyampaikan, Imlek tahun ini tidak diselenggarakan kegiatan kesenian, termasuk pewayangan karena masih pandemi. (ang/don)


Share to