Mobil Rombongan Mahasiswa Jakarta Terguling di Jalur Sengkan Mayit

Andi Saputra
Andi Saputra

Thursday, 24 Feb 2022 15:40 WIB

Mobil Rombongan Mahasiswa Jakarta Terguling di Jalur Sengkan Mayit

LAKA TUNGGAL: Mobil elf tersebut mengangkut rombongan mahasiswal asal Jakarta, dan terguling di Sengkan Mayit Jalur Ijen, Kecamatan Licin, Banyuwangi. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

BANYUWANGI, TADATODAYS.COM - Sebuah mobil Elf dengan nopol S 7745 W yang membawa rombongan penumpang dari Jakarta terguling di Sengkan Mayit Jalur Kawah Ijen, Kecamatan Licin, Kabupaten Banyuwangi, Kamis (24/2/2022), sekira pukul 10.00 WIB. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, dan penumpang hanya mengalami luka-luka.

Kapolsek Licin, Iptu Dalyono membenarkan kejadian tersebut. Mobil Elf warna kuning itu membawa rombongan mahasiswa dari Jakarta yang berjumlah 14 orang.

Dalyono mengatakan, rombongan tersebut diketahui hendak menuju ke Bali melewati Jalur Ijen. "Saat melintas dengan kondisi jalan menurun, secara tiba-tiba mobil oleng dan pengemudi tidak mampu menguasai kendaraanya," ujarnya.

Dalyono melanjutkan, mobil tersebut kemudian terguling berkal-kali sejauh 15 meter dan sempat menghantam tiang listrik. Mobil tersebut kemudian terhenti di bahu jalan.

Beruntung, kecelakaan tunggal itu tidak sampai merenggut korban jiwa. Empat belas penumpang dan seorang sopir hanya mengalami luka. “Beberapa penumpang juga mengalami patah tulang,” katanya.

Saat ini, seluruh korban telah dievakuasi ke Puskesmas Licin. Sedangkan untuk korban yang mengalami patah tulang dibawa ke RSUD Blambangan. Sementara bangkai mobil dievakuasi ke pos lantas terdekat.

Dalyono menduga, pengemudi mobil Elf tersebut tidak menguasai medan jalan atau human error. (rl/don)


Share to