Operasi Pekat, Satpol PP Probolinggo Amankan Pemabuk, PSK dan Purel

Mochammad Angga
Mochammad Angga

Sunday, 25 Apr 2021 21:37 WIB

Operasi Pekat, Satpol PP Probolinggo Amankan Pemabuk, PSK dan Purel

DIANGKUT: Dua orang pemandu lagu yang dijaring satpol pp, diangkut ke mobil operasional untuk dibawa ke mako. (foto: istimewa)

PROBOLINGGO, TADATODAYS.COM - Operasi Ketentraman dan Ketertiban umum di Kota Probolinggo kembali dilakukan Satpol PP setempat. Kini, Satpol PP berhasil mengamankan 32 orang pelanggar di 8 lokasi, Sabtu (24/4) sekitar pukul 20.00 WIB.

Dari 32 orang itu, 25 orang dirazia karena sedang minum miras. Seperti, di rel kereta api Kelurahan Mangunharjo sebanyak 10 orang, di Stadion Bayuangga Kelurahan Sukabumi 5 orang, Jalur Lingkar Utara Kelurahan Mayangan 2 orang, Penangan 2 orang dan di Jalan Dr Saleh 6 orang.

Bahkan di kawasan Penangan petugas mengamankan 2 orang pekerja seks komersial.

Tak hanya mengamankan peminum, penegak perda itu juga menjaring 2 orang pemandu lagu di Kelurahan Triwung Kidul, dan 3 orang pengamen jalanan di perempatan Randu Pangger.

Kasatpol PP Aman Suryaman mengatakan, operasi pekat ini kembali dilakukan agar Kota Probolinggo kondusif. Khususnya, pada bulan Ramadan supaya masyarakat tidak mengganggu ketertiban umum.

Menurut Aman, setelah diamankan dan dibawa ke Kantor Satpol PP di Jl. Panglima Sudirman, petugas melakukan pendataan dan pembinaan kepada pelanggar. "Guna memberi efek jera," katanya. (ang/don)


Share to