Pagelaran Wayang Kulit Jadi Pembuka Banyuwangi Culture Art

Rifky Leo Argadinata
Rifky Leo Argadinata

Thursday, 26 May 2022 16:06 WIB

Pagelaran Wayang Kulit Jadi Pembuka Banyuwangi Culture Art

WAYANG: Pagelaran wayang kulit yang digelar untuk memeriahkan World Surf League di G-Land Banyuwangi.

BANYUWANGI, TADATODAYS.COM - Beragan sajian atraksi budaya ditampilkan guna memeriahkan perhelatan liga surfing dunia, World Surf League (WSL) Championship Tour di Pantai G-Land Banyuwangi. Sajian atraksi budaya akan ditampilkan di Pasar Jatian, Desa Kalipait, Kecamatan Tegaldlimo, Banyuwangi. Di antaranya ialah pertunjukan wayang, tarian khas Banyuwangi dan seni jaranan buto.

Pegelaran seni tersebut digelar agar menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang berkunjung ke Banyuwangi. Khususnya para penonton kejuaraan surfing dunia WSL yang akan digelar pada 28 Mei – 6 Juni 2022, malam harinya dapat menonton pertunjukan kesenian. 

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Banyuwangi M. Yanuar Bramuda mengatakan, agenda ini dikemas dengan tajuk Banyuwangi Culture Art. Berbagai keberagaman budaya Banyuwangi ditunjukkan. "Untuk setiap malamnya para pengujung akan disuguhi berbagai atraksi seni yang berbeda, sehingga ini akan menjadi pengalaman yang luar biasa," ujarnya.

Pagelaran seni tersebut diselenggarakan mulai Rabu (25/5/2022) dengan pembukaan berupa pertunjukan wayang kulit dimulai pukul 19.00 WIB. Pagelaran ini berlangsung hingga semalam suntuk dengan menceritakan asal muasal Alas Purwo yang melegenda.

Selain itu pengujung akan dimanjakan dengan lantunan sholawatan. Keesokan harinya akan diadakan pagelaran seni tari hingga atraksi jaranan buto hingga Minggu (29/5/2022). "Agenda ini diadakan bukan hanya sekedar hiburan, tetapi lebih sebagai bentuk simbol permohonan kepada Yang Maha Kuasa guna diberikan kelancaran dalam acara WSL yang diselenggarakan di Pantai G-Land Banyuwangi," jelasnya.

Bramuda berharap, masyarakat hadir menyaksikan pagelaran yang dimulai pukul 19.00 WIB. Selain itu, berbagai agenda telah dipersiapkan Banyuwangi ke depan, seperti Banyuwangi Campers pada 26-28 Mei 2022 dengan menghadirkan sebanyak 130 mobil yang akan berkeliling Banyuwangi selama tiga hari.

Dalam hal ini ada agenda yang tak kalah menarik seperti G-Land Ride yang akan di selenggarakan pada 26 Mei 2022 dengan bersepeda menempuh jarak hingga 70 km dengan rute pusat kota Banyuwangi menuju G-Land. (rl/why)


Share to