Pemilu 2024 Mendekat, Golkar dan PKB Bangun Koalisi

Zainul Rifan
Zainul Rifan

Monday, 13 Jun 2022 08:54 WIB

Pemilu 2024 Mendekat, Golkar dan PKB Bangun Koalisi

BERKOALISI: Pimpinan PKB dan Golkar Kabupaten Probolinggo dalam pertemuan di rumah Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Probolinggo Oka Mahendra Jati Kusuma di Jalan Suyoso, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo, Minggu (12/6/2022).

PROBOLINGGO, TADATODAYS.COM - Pemilu 2024 terus mendekat.  Dua partai besar di Kabupaten Probolinggo yaitu Partai Golkar dan PKB membangun koalisi. Dua partai ini menyatakan mempunyai kesamaan untuk membangun visi dan misi di Kabupaten Probolinggo.

Jalinan koalisi itu dikukuhkan dengan pertemuan Ketua DPC PKB Kabupaten Probolinggo Abdul Malik Haramain dan Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Probolinggo Oka Mahendra Jati, Minggu (12/6/2022). Mereka mengadakan pertemuan tertutup di rumah Oka Mahendra Jati Kusuma di Jalan Suyoso, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo.

Oka Mahendra Jati Kusuma mengatakan, pada dasarnya Golkar dan PKB mempunyai kesamaan untuk membangun visi dan misi di Kabupaten Probolinggo. Namun, untuk saat ini, kedua partai masih belum membicarakan tentang Pilkada 2024. Termasuk belum membicarakan siapa yang bakal nanti menjadi calon bupati atau wakil bupatinya.

Golkar dan PKB menurut Oka, fokus untuk bersepakat bersama-sama membangun progam rakyat hingga Februari 2024 (Pilpres dan Pileg) mendatang. "Kalau semua tuntas, baru kita bicarakan November 2024 (Pilkada)-nya," ujarnya. 

Sedangkan Abdul Malik Haramain mengatakan, PKB dan Golkar sudah lama menjalin komunikasi. Dalam komunikasinya, PKB dan Golkar berdiskusi untuk membangun Kabupaten Probolinggo lebih baik.

Menurut Malik, untuk membangun Kabupaten Probolinggo itu, perlu adanya kontribusi dari partai lainnya, khususnya kontribusi dari Partai Golkar, yang merupakan salah satu partai senior di Indonesia. "Sebenarnya, membangun itu membutuhkan banyak partai," katanya. (zr/why)


Share to