Pencuri Pompa Air Tempat Ibadah di Pasuruan Seorang Tukang Batu, Mencuri untuk Beli Beras

Amal Taufik
Amal Taufik

Tuesday, 14 Oct 2025 12:36 WIB

Pencuri Pompa Air Tempat Ibadah di Pasuruan Seorang Tukang Batu, Mencuri untuk Beli Beras

KONPERS: Tersangka Nurcholis saat konferensi pers di Polsek Purworejo.

PASURUAN, TADATODAYS.COM - Spesialis pencuri pompa air tempat ibadah di wilayah Kelurahan Sekargadung, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan, akhirnya ditangkap. Tersangka pelakunya adalah Nurcholis Majid (50), warga Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan.

Saat konferensi pers di Polsek Purworejo, Selasa (14/10/2025), Nurcholis mengaku mencuri buat beli beras. Nurcholis mengaku selama ini dirinya bekerja sebagai kuli bangunan. Namun dalam beberapa waktu terakhir, pekerjaannya sedang sepi.

Dia akhirnya nekat melakukan aksinya mencuri pompa air. "Ya terus terang saja, hasilnya saya buat beli beras. Pekerjaan saya tukang batu. Belakangan libur tidak ada pekerjaan," ujarnya.

Kapolsek Purworejo Kompol Muljono mengungkapkan, Nurcholis telah melakukan aksi mencuri pompa air di 6 TKP. Sasarannya selalu masjid dan musala. Semuanya berada di wilayah Kelurahan Sekargadung.

Tak hanya itu, polisi juga mendapati, pada bulan Juli kemarin, Nurcholis juga terekam kamera CCTV melakukan pencurian kotak amal di wilayah Kecamatan Rembang.

Modusnya, Nurcholis mendatangi masjid atau musala ketika jam salat zuhur. Ia menunaikan salah zuhur di lokasi sambil mengamati situasi. Ketika dirasa aman, ia langsung beraksi mencuri pompa air. "Tersangka dijerat pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan. Ancaman hukumannya 7 tahun penjara," kata Muljono. (pik/why)


Share to