Pencuri Tas di Mobil Parkir Ditangkap Polsek Leces

Zainul Rifan
Zainul Rifan

Friday, 24 Jun 2022 12:15 WIB

Pencuri Tas di Mobil Parkir Ditangkap Polsek Leces

PENCURIAN: Arif, pria asal Desa Kramat Agung, Kecamatan Bantaran Kabupaten Probolinggo yang ditangkap karena melakukan pencurian tas di dalam mobil yang terparkir di pinggir jalan.

PROBOLINGGO, TADATODAYS.COM - Polsek Leces berhasil menangkap Arif, 23, warga Desa Kramat Agung, Kecamatan Bantaran, Kabupaten Probolinggo. Arif ditangkap lantaran disangka melakukan pencurian tas di dalam mobil yang terparkir di pinggir jalan raya Desa Sumber Kedawung, Kecamatan Leces, Kamis (23/2/2022) pagi.

Tersangka pelaku diamankan di rumah mertuanya di daerah Lumajang, Kamis (23/6/2022). Di rumah tersebut, tersangka sengaja bersembunyi dari kejaran polisi. 

Kapolsek Leces AKP Rini Ifo Nila Krisna mengatakan, tersangka Arif tidak sendirian melakukan aksi pencurian itu. Ada seorang rekannya yang sekarang masih diburu polisi. "Saat ini statusnya masih DPO (Daftar Pencarian Orang, red)," jelasnya, Jumat (24/6/2022).

AKP Nila menjelaskan, korban pencurian ini adalah Umi Lailatus Sa'diyah, 22, warga Dusun Krajan I, Desa Karang Duren, Kecamatan Balung, Kabupaten Jember. Bersama empat saudaranya, Umi hendak berangkat ke Malang, pada Rabu (22/2/2022) lalu. Mereka berangkat dari Jember sekitar pukul 23.00 WIB.

Sampai di jalan raya masuk Desa Sumber Kedawung, Kecamatan Leces, pada Kamis (24/2/2022), sekitar pukul 02.30 WIB, mobil yang ditumpangi Umi mogok. Karena belum bisa mendapat bantuan orang dari bengkel, Umi dan rombongannya beristirahat. "Mereka istirahat disebuah warung yang tutup," jelas AKP Nila.

Nahas menimpa mereka. Sekitar pukul 05.30 WIB datang dua orang pria tak dikenal yang mengendarai motor. Dua pria itu mendekati mobil Umi yang tengah diparkir. Bukannya menawarkan bantuan, ternyata salah satu dari mereka langsung menyabet tas yang ada di dalam mobil. Sontak saja korban yang melihat hal itu langsung berteriak copet.

Teriakan itu mengundang banyak massa yang kemudian berusaha melakukan pengejaran. Karena panik, pelaku tidak dapat mengendarai kendaraannya dengan baik hingga terjatuh. Pelaku melarikan diri dengan meninggalkan motornya. "Korbannya melapor ke Polsek Leces," kata AKP Nila.

Dari laporan itu pihak Polisek Leces langsung melakukan penyelidikan dan berhasil mengamankan pelaku. Saat ini kepolisian masih melakukan pendalaman kasus tersebut. (zr/why)


Share to