Penyelundupan Sabu-Sabu Dimasukkan Lontong, Digagalkan Petugas Lapas Banyuwangi

Mohamad Abdul Aziz
Tuesday, 20 May 2025 14:42 WIB

RILIS: Kalapas Kelas IIA Banyuwangi I Wayan Nurasta Wibawa (dua dari kanan) bersama Satreskoba Polresta Banyuwangi dan petugas lapas saat menunjukkan barang bukti 12 paket SS yang berhasil disita.
BANYUWANGI, TADATODAYS.COM - Petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Banyuwangi berhasil menggagalkan upaya penyelundupan 12 paket sabu-sabu (SS), pada Selasa (20/5/2025) siang. Barang haram tersebut dimasukkan dalam sebuah lontong yang hendak diberikan kepada AL (51), seorang napi kasus narkoba.
Kepala Lapas Banyuwangi I Wayan Nurasta Wibawa menjelaskan, penggagalan tersebut berawal dari datangnya seorang pengunjung pria berinisial HRS (35). Ia hendak mengirim makanan ke salah satu warga binaan berinisial AL.
Namun, setelah masuk ke dalam pemeriksaan barang, terlihat gelagat HRS mencurigakan. HRS terkesan terburu-buru meninggalkan makanan berupa lontong tersebut. “Ketika petugas membelah lontong yang dibawa oleh HRS, terdapat satu paket kecil berisi serbuk kristal," jelas Wayan saat merilis kasus ini di hadapan awak media.
Setelah diteliti, petugas menemukan 12 paket terbungkus rapi di dalam lontong yang dibawa HRS. "Kemudian HRS kita amankan untuk keterangan lebih lanjut," terang Wayan.

Sesuai database pendaftaran pada Lapas Banyuwangi, upaya penyelundupan dilakukan pada pukul 10.01 WIB yang saat itu ramai pengunjung. "Modus pelaku memotong lontong, kemudian memasukkan paket kecil ke dalamnya dan diletakkan di bagian bawah wadah lontong tersebut," papar Wayan.
Atas temuan tersebut, Lapas Banyuwangi langsung berkordinasi dengan Satreskoba Polresta Banyuwangi. Terutama untuk mengungkap lebih lanjut penyelundupan paket sabut tersebut. "Kami telah menjalin sinergi kuat dengan berbagai pihak, termasuk Polresta Banyuwangi khususnya pengedaran narkoba," tambah Wayan.
Selanjutnya, pelaku HRS menjalani pemeriksaan di Satreskoba Polresta Banyuwangi. Sedangkan AL selaku napi penerima, kini diamankan di staf sel di Lapas Kelas IIA Banyuwangi. (azi/why)

Share to
 (lp).jpg)