Pikap Warga Paiton Dicuri, Ditemukan di SPBU

Zainul Rifan
Zainul Rifan

Thursday, 09 Jun 2022 18:34 WIB

Pikap Warga Paiton Dicuri, Ditemukan di SPBU

DITEMUKAN: Mobil pikap milik warga Paiton yang sempat dicuri, ditemukan berada di SPBU Karanganyar.

PROBOLINGGO, TADATODAYS.COM - Polsek Paiton berhasil menemukan mobil pikap Mitsubishi T 120 ss, milik Hendri Wicaksono, warga Desa/Kecamatan Paiton, Kabupaten Probolinggo. Mobil itu sebelumnya dicuri dari garasi samping rumahnya. Pada Rabu (8/6/2022) malam, pikap itu ditemukan di SPBU Karanganyar, Paiton. 

Kapolres Probolinggo AKBP Teuku Arsya Khadafi mengatakan, mobil pikap warna hitam tersebut ditemukan oleh petugas kepolisian yang sedang patroli. Mobil itu didapati terparkir di SPBU (Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum) Karanganyar.

Ditengarai, mobil tersebut ditinggal oleh pencurinya karena kondisi mobil sudah mulai rusak. Kerusakannya antara lain oli bocor, dashbord depan rusak, dan tempat kunci tidak ada kabel kelistrikannya.

Selanjutnya, kata AKBP Arsya, kepolisian memburu pelaku pencurian mobil tersebut. "Saat ini tim kami masih memburu pelakunya," terangnya, Kamis (9/6/2022).

AKBP Arsya menjelaskan, peristiwa hilangnya mobil tersebut terjadi pada Jumat (3/6/2022). Saat itu korban yang baru pulang dari kantor LLAJ Kraksaan untuk uji KIR, langsung memarkirkan mobilnya di garasi samping rumah. Pintu pun dikunci.

Namun, keesokan harinya, Sabtu  (4/6) sekitar pukul 05.30 WIB, korban keluar rumah untuk memanasi mesin mobilnya. Namun sayang, mobil pikap miliknya itu sudah hilang. Korbanpun melaporkan peristiwa itu ke kepolisian. "Setelah melakukan penyelidikan, kami akhirnya menemukan mobilnya," ucapnya.

Hendri Wicaksono mengaku berterimakasih kepada pihak kepolisian, karena berhasil menemukan mobil semata wayangnya. "Ini bentuk pelayanan kepada masyarakat," katanya. Setelah menunjukkan bukti kepemilikan yang sah, Hendri membawa pulang mobilnya. (zr/why)


Share to