Wali Kota Minta Anggaran Perdin Dewan Digeser untuk Bansos, Sibro: Itu Salah!

Mochammad Angga
Mochammad Angga

Friday, 09 Jul 2021 10:41 WIB

Wali Kota Minta Anggaran Perdin Dewan Digeser untuk Bansos, Sibro: Itu Salah!

BANSOS PPKM: Wali Kota Hadi Zainal Abidin meminta agar semua pihak berempati soal covid-19. Menurutnya, jika perlu, anggaran perjalanan dinas DPRD digeser untuk anggaran bansos covid-19

PROBOLINGGO, TADATODAYS.COM - Wali kota Probolinggo, Hadi Zainal Abidin mengomentari permintaan anggota dewan perihal bantuan sosial (bansos) selama PPKM Darurat. Menurutnya, pemkot telah memberikan bantuan kepada masyarakat terdampak. Untuk itu, ia meminta kepada dewan harus empati.

Wali Kota Hadi menyampaikan, pemerintah melakukan yang terbaik sesuai dengan apa yang direncanakan. Tapi kalau ada yang berpendapat bahwa selama PPKM pemerintah tidak memberikan bansos, ia meminta agar pihak yang berpendapat tersebut untuk berempati. “Anggaran perdin bisa digeser untuk bansos," ujarnya.

Dikonfirmasi terpisah pada Kamis (8/7/2021) sore, anggota DPRD Kota Probolinggo yang menyinggung soal stimulus covid-19, Sibro Malisi mengatakan, bansos terhadap masyarakat terdampak itu tertuang dalam Instruksi Menteri Dalam Negeri no 15 tahun 2021 tentang PPKM Darurat Covid-19.

Karena itu, ia mengingatkan bahwa satu dari tiga fungsi dewan yakni sebagai pengawas roda pemerintahan. Oleh karena itu, pihaknya mengingatkan kepada pemkot untuk menjalankan aturan tersebut. Sebab jika tidak dijalankan maka ada sanksi yang jelas, dan telah diatur dalam instruksi Mendagri.

Terkait pendapat wali kota soal refocussing anggaran DPRD, politisi Partai Nasdem ini mempersilahkan. “Wali kota berbicara terkait anggaran perjalanan dinas, itu salah,” kata Sibro.

Yang benar, menurutnya, adalah anggaran kegiatan peningkatan sumber daya dan kapasitas anggota DPRD dalam menjalankan fungsi pengawasan, legislasi dan penganggaran. (ang/don)


Share to