PKB Pertama Ambil Formulir Pendaftaran di PDI Perjuangan

Amelia Subandi
Amelia Subandi

Sabtu, 27 Apr 2024 17:48 WIB

PKB Pertama Ambil Formulir Pendaftaran di PDI Perjuangan

FORM: PKB ambil formulir pendaftaran di PDI Perjuangan.

PROBOLINGGO, TADATODAYS.COM - PKB menjadi yang pertama mengambil formulir pendaftaran bacawali-bacawawali PDI Perjuangan Kota Probolinggo. Hanya, belum disebutkan formulir itu untuk siapa, meskipun PKB sudah memastikan bakal kembali mengusung Habib Hadi Zainal Abidin.

Pendaftaran berlangsung di Sekretariat Tim Penjaringan DPC PDIP Kota Probolinggo, Jl. Brantas, Kelurahan Pilang. Sabtu (27/4/2024), Ketua DPC PKB Kota Probolinggo Abdul Mujib tiba di kantor DPC PDIP pada pukul 14.30 WIB.

Ketua panitia tim 5 pendaftaran dan penjaringan DPC PDIP Kota Probolinggo Agus Rudiyanto Ghaffur mengatakan bahwa baru PKB yang mengambil formulir pendaftaran. Langkah cepat PKB ini diapresiasi oleh PDIP.

Nantinya dari pengambilan formulir pendaftaran, panitia memberikan tenggang waktu 7 hari formulir harus sudah dikembalikan. Maksimal pada tanggal 25 Mei 2024 apabila masih ada kelengkapan berkas.

“Apresiasi yang baik sekali, rekan kita dari PKB yang pertama kali mengambil formulir pendaftaran, kami memberikan tenggang waktu 7 hari untuk secepatnya dikembalikan,” katanya.

Sementara, disinggung mengenai siapakah calon yang akan diusung oleh PKB, Abdul Mujib yang mantan ketua DPRD periode 2014-2019 ini belum mengetahui pasti.

Abdul Mujib hanya memastikan bahwa PKB akan mengusung kader terbaiknya, yang tak lain adalah Wali Kota Probolinggo Periode 2019-2024 Habib Hadi Zainal Abidin.

Kehadiran Abdul Mujib untuk mewakili pengambilan formulir. Mujib mengapresiasi langkah PDIP yang membuka adanya peluang-peluang bagi siapapun putra daerah untuk maju meramaikan kontestasi Pilkada Kota Probolinggo 2024.

“Ini momentum yang tidak boleh kita lewatkan. PDIP membuka selebar-lebarnya, tanpa adanya tebang pilih. Yang penting ada nilai kebersamaan yang akan kita bangun,” ungkapnya.

Mujib memastikan bahwa pihaknya akan melengkapi semua data dan persyaratan administrasi yang diminta untuk kemudian dikembalikan. (mel/why)


Share to