Cak Imin Tunggu Unej dan UIN Jember Ambil Bagian Beri Petisi ke Pemerintahan Jokowi

Dwi Sugesti Megamuslimah
Dwi Sugesti Megamuslimah

Sunday, 04 Feb 2024 10:54 WIB

Cak Imin Tunggu Unej dan UIN Jember Ambil Bagian Beri Petisi ke Pemerintahan Jokowi

SLEPET: Cawapres Paslon 01 Muhaimin Iskandar saat menghadiri Slepet Imin.

JEMBER, TADATODAYS.COM - Calon wakil presiden paslon 01 Muhaimin Iskandar angkat bicara terkait banyaknya akademisi perguruan tinggi yang memberi petisi pada pemerintahan Presiden Joko Widodo. Pasangan Capres Anies Baswedan itu menunggu langkah serupa dari dua kampus unggulan Kota Jember.

"Kita tunggu saja Unej (Universitas Jember), UIN (Universitas Islam Negeri) Jember juga bisa berbuat seperti perguruan tinggi lainnya," ujar Cak Imin di acara Slepet IMIN di Kota Cinema Mall Jember, Sabtu (3/2/2024).

Adanya akademisi yang melayangkan kritik pedas pada pemerintahan, menurutnya, sebuah peringatan agar kekuasaan tidak disalahgunakan untuk kepentingan politik pada Pemilu 2024.

"Kalau akademisi sudah turun, berarti ada yang tidak baik-baik saja. Semoga hal ini bisa menyadarkan beliau-beliau itu, agar tidak menyalahgunakan kekuasaan untuk memenangkan kroni-kroninya dalam Pemilu 2024," lanjut Cak Imin.

Sebelumnya, ramai diberitakan beberapa civitas akademik beberapa universitas di Indonesia memberi petisi terhadap Presiden Joko Widodo. Diantaranya, Universitas Padjajaran, Universitas Islam Indonesia (UII), bahkan Universitas Gajah Mada (UGM).

Petisi tersebut mereka keluarkan, karena para akademisi merasa prihatin dengan tindakan sejumlah penyelenggara negara selama dipimpin Joko Widodo, di berbagai lini yang dinilai menyimpang dari prinsip-prinsip moral, demokrasi, kerakyatan, serta keadilan sosial. (dsm/why)


Share to