Dilanjutkan, Pencarian 3 Penambang di Lumajang Tertimbun Longsor

M. David Firmansyah
M. David Firmansyah

Wednesday, 05 Jun 2024 13:42 WIB

Dilanjutkan, Pencarian 3 Penambang di Lumajang Tertimbun Longsor

PENCARIAN: Lanjutan proses pencarian tubuh para penambang yang tertimbun longsor.

LUMAJANG, TADATODAYS.COM - Hari kedua pencarian korban tertimbun tanah longsor di Dusun Supit, Desa Pronojiwo, Kabupaten Lumajang dilanjutkan, Rabu (5/6/2024). Pencarian hari kedua ini dimulai pagi sekitar pukul 08.00 WIB.

Tampak di lokasi ratusan warga baik dari relawan, tim SAR BPBD, TNI/Polri terlibat dalam pencarian 3 korban lainnya yang masih belum ditemukan. Sedikitnya 5 unit alat berat juga dikerahkan untuk membersihkan sisa material tanah longsor.

"Saat ini masih dilakukan pembersihan tanah longsor dan proses evakuasi korban masih berlanjut," kata Kabid Kedaruratan dan Logistik Bencana BPBD Lumajang Yudhi Cahyono.

Sementara itu, proses evakuasi masih berlanjut dan belum menemukan titik terang. Korban sementara yang telah ditemukan adalah Kusnadi, warga asal Dusun Tulungagungan, Kecamatan Pronojiwo.

Sedangkan, 3 korban lainnya masih dalam pencarian para petugas gabungan. Ditambah seekor anjing pelacak yang dikerahkan untuk mencari aroma tubuh korban tertimbun dari pihak kepolisian. Namun, hingga saat ini masih belum berhasil mencari tubuh para penambang yang tertimbun. "Sejauh ini korban yang ditemukan masih kemarin, 3 di antaranya masih dalam proses pencarian," lanjutnya.

Saat ini proses pemerataan material timbunan longsor sedang dibersihkan. Guna mengantisipasi terjadi longsor, petugas menghimbau warga yang berkerumun untuk menjauh dari sisi tebing, selain itu juga agar mempermudah proses pencarian. (dav/why)


Share to