Diterjang Angin Kencang, Rumah Warga Winongan Pasuruan Ambrol

Amal Taufik
Monday, 27 Oct 2025 20:48 WIB

AMBROL: Rumah warga Winongan Pasuruan yang ambrol diterjang angin kencang. (Foto: istimewa)
PASURUAN, TADATODAYS.COM - Cuaca ekstrem yang dalam beberapa hari terakhir melanda wilayah Kabupaten Pasuruan kembali menimbulkan bencana, Senin (27/10/2025). Kali ini satu rumah warga ambrol cukup parah akibat diterjang angin kencang.
Informasi yang dihimpun, rumah tersebut adalah rumah warga bernama Wagisri (58) warga Desa Prodo, Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan. Beruntung ketika kejadian, Wagisri tengah berada di rumah anaknya yang tidak jauh rumahnya sendiri.
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Pasuruan, Sugeng Hariyadi membeberkan, pihaknya sudah menerjunkan tim untuk melalukan asesmen di rumah Wagisri. "Sudah dilakukan asesmen di lokasi," kata Sugeng.
Dari hasil asesmen, rumah Wagisri yang rusak parah adalah bagian atap. Kuda-kuda, rangka, berikut genteng ambrol ke lantai. Konstruksi atap rumah juga dinilai rapuh, sehingga rawan terhadap bencana.

Untuk penanganan sementara, BPBD Kabupaten Pasuruan telah menyalurkan bantuan terhadap Wagisri. Di antaranya, terpal, familiy kit, dan alat kebersihan. "Tidak ada korban jiwa. Kami lakukan penanganan sementara sambil koordinasi dengan pihak terkait," ujar Sugeng.
Sugeng mengimbau agar masyarakat tetap waspada terhadap kondisi cuaca yang belakangan tidak menentu. Pekan lalu hujan dan angin kencang juga mengakibatkan rumah warga di Purwodadi rusak.
"Untuk seluruh masyarakat Kabupaten Pasuruan, agar selalu meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan menghadapi potensi cuaca dalam beberapa waktu ke depan," imbuh Sugeng. (pik/why)


Share to
 (lp).jpg)



