Edukasi Khasiat Buah Tin di Kebun Milik Iswinarso di Jember

Bryan Bagus Bayu Pratama
Bryan Bagus Bayu Pratama

Monday, 13 Dec 2021 11:14 WIB

Edukasi Khasiat Buah Tin di Kebun Milik Iswinarso di Jember

KHASIAT: Tak hanya bisa dinikmati buahnya, daun buah yang juga memilki nama Ara itu bisa diolah menjadi minuman teh. Khasiatnya pun sangat banyak sekali (lihat grafis).

JEMBER, TADATODAYS.COM - Buah tin merupakan salah satu jenis buah yang berasal dari Asia Barat. Buah ini disebut sebagai “buah surga” karena tercantum di salah satu surat dalam Kitab Suci Al Quran.

Meski buah tersebut berasal dari Asia Barat atau Timur Tengah seperti, Mesir, Palestina dan Arab Saudi, namun bisa tumbuh subur di Kabupaten Jember.

Adalah Iswinarso, warga Kelurahan Karangrejo, Kecamatan Sumbersari, yang sukses membudidaya buah tin. Tadatodays.com bertemu langsung dengan Iswinarso di kebuh buah tin miliknya, Sabtu (10/12/2021).

Iswinarso menyampaikan, inisiatif menanam buah tin muncul ketika Iswinarso menderita sakit asam urat dan tekanan darah tinggi, beberapa tahun lalu.

SEGAR: Bagian dalam buah tin memiliki corak warna yang menarik dan menggiurkan, ditambah kesegaran buahnya. Buah asal Asia Barat itu tumbuh subur di lahan milik Iswinarso di Jember.

Ternyata setelah mengonsumsi buah dan olahan buat dengan nama lain ara itu, Iswinarso merasakan khasiat yang luar biasa. “Kini sudah bisa membantu orang lain yang punya penyakit asam urat, diabetes, dan tekanan darah tinggi,” katanya.

Sejak itulah, Iswinarso menanam pohon buah tin sejak Juni 2017. Saat itu, ia mendapatkan 11 stek batang pohon buah tin dari Mekkah saat umrah. Akan tetapi, hanya satu batang saja yang tumbuh.

Tapi berkat kesabaran dan ketekunannya, dari satu batang itu kini sudah bertambah banyak menjadi 225 pohon buah tin dengan beragam jenis. Ratusan pohon tersebut tumbuh di lahan seluas kurang lebih 5000 meter persegi. “12 jenis tanaman tin dari seluruh dunia,” ujarnya.

Tak hanya dikonsumsi buahnya saja, menurutnya, daun buah dengan nama latin Ficus Carica ini juga dapat diolah menjadi minuman. "Daunnya bisa dibuat teh dan ekstrak, buahnya dapat dibuat selai. " tuturnya.

Nah, jika ingin mendapatkan kesegaran dan manfaat buah tin dan olahan buah tin milik Iswinarso, anda bisa mengunjungi laman instagram @jembertingarden. Tapi jika ingin membeli langsung di lokasi kebun, anda bisa datang langsung ke kebun milik Iswinarso di Kali Oktak, Kelurahan Karangrejo, Kecamatan Sumbersari, Kabupaten Jember.

Tak hanya melayani pembelian, di kebunnya, Iswinarso juga memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai manfaat buah tin dan cara membudidayakannya. Iswinarso berharap dari tanaman yang di tanamnya itu dapat bermanfaat bagi orang lain. (bp/don)


Share to