Kunjungi Gili Ketapang, Kapolresta Selipkan Pesan Pilkada: Jaga Keamanan dan Kedamaian
Amelia Subandi
Wednesday, 18 Sep 2024 17:55 WIB
PROBOLINGGO, TADATODAYS.COM - Jelang Pilkada Serentak 27 November 2024, Kapolres Probolinggo Kota AKBP Oki Ahadian Purwono mengunjungi Desa Gili Ketapang, Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolinggo, Rabu (18/9/2024). Ia datang membawa pesan agar tetap damai selama Pilkada.
Kunjungan perwira dua melati di pundaknya ini merupakan kali pertama sejak ia bertugas di wilayah hukum Polres Probolinggo Kota.
Camat Sumberasih, kepala desa dan sejumlah tokoh masyarakat Desa Gili Ketapang menyambut kedatangan rombongan Kapolres Probolinggo Kota, Rabu (18/9/2024) siang.
Di depan kepala desa dan masyarakat Desa Gili Ketapang, Kapolres Probolinggo Kota AKBP Oki berpesan untuk tidak terpengaruh dan terpecah belah disebabkan oleh perbedaan dukungan terhadap pasangan calon dalam Pilkada. Ia mengajak warga untuk bekerja sama dalam menjaga situasi Kamtibmas aman dan kondusif dalam menghadapi Pilkada di wilayah hukum Polres Probolinggo Kota.
“Saya percaya masyarakat Desa Gili Ketapang ini akan menjaga pilkada terselenggara damai. Tapi saya perlu mengigatkan, jaga keamanan dan kenyamanan. Kalau kita aman dan nyaman beraktivitas pun akan tenang,” pesannya kepada masyarakat Desa Gili Ketapang.
AKBP Oki mengatakan bahwa siapapun pilihan masyarakat nanti, tetap menjaga situasinya aman. Masyarakat diminta jangan mau diprovokasi, dan jangan mudah termakan informasi yang dapat memecah belah masyarakat. Siapapun yang menjadi provokator, masyarakat diminta melaporkan kepada aparat setempat.
“Percayakan kepada kami untuk mengelola itu. Intinya masyarakat jangan sampai resah karena informasi yang dapat memecah belah,” tegasnya.
Dalam kunjungannya ke Desa Gili Ketapang, AKBP Oki juga memberikan bantuan sarana dan prasarana peralatan olahraga bagi warga setempat.
Kepala Desa Gili Ketapang Monir merespon baik upaya yang dilakukan oleh Kapolres Probolinggo Kota. Pesan yang disampaikan juga akan Monir sebarkan kepada masyarakat desanya agar Pilkada damai. Sementara berkenaan dengan bantuan sarprss olahraga yang diberikan mampu mengurangi masalah kenakalan remaja yang tinggi di desanya.
“Kami berterimakasih. Pesan beliau akan kami laksanakan. Aktivitas olahraga di Gili Ketapang dapat menekan angka kenakalan remaja sampai 70 persen,” kata Kepala Desa Gili Ketapang Monir.
Sementara itu, pada Pilkada 5 tahun yang lalu, Polres Probolinggo Kota memetakan bahwa Desa Gili Ketapang merupakan salah satu daerah berkategori rawan ricuh karena adanya gesekan antar pendukung paslon. (mel/why)
Share to