Malam Solid PSI: Gus Fawait Dukung Partisipasi Aktif Generasi Z dalam Politik

Dwi Sugesti Megamuslimah
Dwi Sugesti Megamuslimah

Monday, 28 Oct 2024 12:42 WIB

Malam Solid PSI: Gus Fawait Dukung Partisipasi Aktif Generasi Z dalam Politik

JAKET: Gus Fawait saat dipakaikan jaket oleh Pimpinan Daerah PSI Jember Zimri Boy Yoyada Sinuhaji.

JEMBER, TADATODAYS.COM - Calon bupati Pilkada Jember nomor urut 02 Muhammad Fawait alias Gus Fawait menghadiri acara bertajuk Malam Solid yang digelar oleh Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Jember. Acara itu menyasar dan merangkul dukungan para Generasi Z (gen z). 

Acara yang digelar di Bento Kafe, Jl. Tawang Mangu, Tlogo Wetan, Antirogo, Kecamatan Sumbersari, Minggu (27/10/2024) malam itu disambut antusias oleh para peserta.

Ketua PSI Jember Zimri Boy Yoyada Sinuhaji menekankan pentingnya mendekatkan partai kepada generasi muda yang dinamis dan kritis. "Kami ingin generasi Z melihat PSI sebagai partai yang memahami aspirasi mereka. Mereka adalah bagian penting dari perubahan," katanya.

Acara tersebut juga menjadi platform bagi para pemuda untuk berdialog langsung dengan Gus Fawait, yang berkomitmen untuk membawa perubahan di Jember. Gus Fawait menjelaskan visi dan misinya untuk membangun Jember yang inklusif dan terbuka bagi generasi muda.

"Kita harus membuka ruang seluas-luasnya bagi generasi muda untuk berkontribusi dalam pembangunan daerah. Jember adalah milik semua, termasuk generasi Z yang akan menjadi pemimpin masa depan," jelas Gus Fawait.

MALAM SOLID: Gus Fawait saat menghadiri Malam Solid yang digelar PSI Jember.

Terlihat dilokasi, Gus Fawait jaket berwarna merah terang kebanggan partai berlogo mawar itu. Zimri menyebut hal ini menjadi simbolis bahwa PSI menginginkan calon kepala daerah yang anti korupsi dan anti intoleransi.

"Kami pakaian jaket partai ini untuk menegaskan komitmen kami untuk mencari calon kepala daerah yang anti-korupsi dan anti-intoleransi, sejalan dengan aspirasi masyarakat yang menginginkan perubahan positif," sambung Zimri. 

Acara tersebut tidak hanya diisi dengan diskusi, tetapi juga diselingi dengan hiburan musik yang relevan untuk kaum muda, menciptakan suasana yang akrab dan santai.

Melalui kegiatan ini, PSI Jember berharap dapat lebih mendekatkan diri dengan masyarakat, khususnya generasi muda, yang diharapkan dapat menjadi kekuatan baru dalam politik lokal.

Dengan fokus pada generasi Z, PSI Jember optimis dapat meraih dukungan yang signifikan dalam pemilihan mendatang. (dsm/why)


Share to