Tak Kunjung Pulang pasca Tragedi Kanjuruhan, Aremania asal Krucil Dijemput

Zainul Rifan
Zainul Rifan

Thursday, 13 Oct 2022 13:51 WIB

Tak Kunjung Pulang pasca Tragedi Kanjuruhan, Aremania asal Krucil Dijemput

DIJEMPUT: Rusdi, remaja asal Krucil, Kabupaten Probolinggo yang menjadi suporter Arema, tidak kunjung pulang pasca tragedi Kanjuruhan. (istimewa)

PROBOLINGGO, TADATODAYS.COM - Rusdi, 17, warga Desa Kertosuko, Kecamatan Krucil, Kabupaten Probolinggo dikabarkan tidak pulang selama 11 hari pasca tragedi di Stadion Kanjuruhan. Untuk itu, Kamis (13/10/2022) ini Rusdi dalam proses dijemput pulang.

Camat Krucil Hari Pribadi membenarkan penjemputan terhadap Rusdi. Namun menurut informasi yang diterimanya, sejatinya kepulangan Rusdi tidak dikehendaki oleh keluarga dan tetangganya. Karena yang bersangkutan berperilaku kurang baik.

"Jadi menurut informasi, Rusdi takut pulang," terang Camat.

Rusdi sehari-harinya tinggal bersama kakaknya. Sedangkan kedua orang tuanya sudah meninggal dunia. Adapun pihak yang melakukan penjemputan saat ini dari pemerintah desa, pihak kepolisian dan pamannya. Sementara kakaknya masih berada di luar kota.

"Tapi sampai mana (penjemputannya, red), saya belum mendapat info," kata Camat lagi.

Perilaku kurang baik Rusdi juga diutarakan oleh warga setempat,  Sutrisno. Saat dikonfirmasi melalui pesan tulis, Sutrisno menjelaskan kalau sepengetahuan dirinya Rusdi ini memang kerap kali membuat masyarakat resah. "Kemungkinan takut mau pulang," katanya pada tadatodays.com. (zr/why)


Share to