Tari Mbanyu dari Perumdam Bayuangga Meriahkan Pawai Budaya Hari Jadi Kota Probolinggo ke-665

Amelia Subandi
Amelia Subandi

Sabtu, 07 Sep 2024 23:18 WIB

Tari Mbanyu dari Perumdam Bayuangga Meriahkan Pawai Budaya Hari Jadi Kota Probolinggo ke-665

Tari Mbanyu dari Perumdam Bayuangga Kota Probolinggo meriahkan pawai budaya hari jadi ke 665.

PROBOLINGGO, TADATODAYS.COM - Tak mau ketinggalan ikut memeriahkan pawai budaya dalam rangka hari jadi Kota Probolinggo ke-665, Sabtu (7/9/2024), Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Bayuangga turut berpartisipasi. Mendapat giliran tampil di nomor 4, kontingen Perumdam Bayuangga berhasil tampil memukau di hadapan Pj Wali Kota Probolinggo Nurkholis dan jajaran Forkopimda serta undangan yang hadir.

Dengan mengangkat tema “Tiada Hari Tanpa Air Bersih” Perumdam Bayuangga menampilkan tarian “Mbanyu”. Dalam kegiatan pawai budaya ini juga Perumdam Bayuangga juga turut mensosialisasikan aplikasi terbarunya yaitu “Simangga Muda”. Ini sebuah aplikasi mobile yang memudahkan pelanggannya mulai dari cek dan bayar tagihan, layanan Perumdam, berita dan informasi, dan hotline.

Mobil hias Perumdam Bayuangga bertuliskan "Tiada Hari Tanpa Air".

Puluhan penari “Mbanyu” tampak ayu-ayu dan meriah dengan menggunakan aksesoris pakaian bernuansa merah, kuning dan hijau. Dilengkapi dengan sebuah bambu yang dihias sebagai tempat air. Ini menyampaikan pesan bahwa tiada hari tanpa air bersih.

Di sela-sela tampilan 2 orang anak menggunakan pakaian adat Bali memberikan bingkisan buah mangga hasil bumi kepada Pj Wali Kota Nurkholis.

Dirut Perumdam Bayuangga Kota Probolinggo Indra Sovia Jalal yang juga turut hadir dengan menggunakan pakaian adat Bali mengatakan bahwa di moment hari Jadi Kota Probolinggo ini, Perumdam Bayuangga akan meningkatkan pelayanan terbaiknya kepada masyarakat.

“Sebagai salah satu kontribusi perusahaan kepada pelanggan, di aplikasi kami juga memberikan 1 space khusus bagi UMKM Kota Probolinggo, apabila mau memasarkan produknya. Jadi sebagai sarana promosi juga,” kata Indra.

Di sisi lain, di Hari Jadi Kota Probolinggo ini juga dalam waktu dekat Perumdam Bayuangga juga akan melaunching sebuah website. Di website ini Perumdam Bayuangga akan memberikan informasi-informasi terkait kegiatan dan program kerja ke depan. (*/mel/why)


Share to