Walikota Probolinggo dan Ketua TP PKK Bagikan Masker di Hari Kemerdekaan

Hilal Lahan Amrullah
Hilal Lahan Amrullah

Monday, 17 Aug 2020 19:48 WIB

Walikota Probolinggo dan Ketua TP PKK Bagikan Masker di Hari Kemerdekaan

JATIM BERMASKER: Walikota Probolinggo Hadi Zainal Abidin membagikan masker pada perwakilan penggerak PKK Kota Probolinggo. Bertepatan dengan 17 Agustus 2020, Kota Probolinggo melaunching Gebrak Masker, yaitu himbauan disiplin memakai masker bagi seluruh warga Kota Probolinggo.

PROBOLINGGO, TADATODAYS.COM - Gerakan Jatim bermasker di Kota Probolinggo ditandai dengan pembagian ribuan masker kepada masing-masing kelurahan. Secara langsung, Walikota Probolinggo, Habib Hadi Zainal Abidin, dan Ketua TP PKK Kota Probolinggo Aminah Hadi Zainal Abidin memantau dan membagikan masker kepada warga. Perwakilan warga yang mendalat masker ini di antaranya yang berada di Kampung Benteng, Kelurahan/Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo, dan Kantor Kecamatan Kademangan, Kota Probolinggo pada Senin (17/8/2020).

Walikota Probolinggo Habib Hadi Zainal Abidin menyampaikan, kegiatan bagi-bagi masker ini dilakukan serentak di semua daerah bersama tim penggerak PKK.

TP PKK Kota Probolinggo sendiri menamai kegiatan ini dengan Gebrak Masker di Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 75. "Hari ini adalah hari yang bersejarah, yang mana kemerdekaan bangsa Indonesia. Tentunya kita ingin mengajak masyarakat untuk bersama-sama membangkitkan kembali rasa kekompakan, kepedulian di dalam situasi kondisi yang ada. Yaitu melalui gerakan bermasker," terang Walikota Probolinggo, Habib Hadi Zainal Abidin.

BAGI: Ketua TP PKK Kota Probolinggo Aminah Hadi Zainal Abidin membagikan masker gratis bagi perwakilan warga di Kantor Kecamatan Kademangan, Kota Probolinggo.

HUT Republik Indonesia ke 75 ini menjadi momentum yang penting untuk mengajak masyarakat. Bersama-sama disiplin bermasker, untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19. "Kalau kita memakai masker, kita tidak menularkan kepada yang lainnya. Dan yang lainnya juga tidak bisa menulari kita, ini yang paling penting. Jadi kalau kita disiplin dalam bermasker, insya Allah Covid-19 bisa kita hadapi. Bersama kita pasti bisa," jelas mantan anggota DPR RI tersebut.

Adapun kegiatan pembagian masker, itu secara simbolik dilaksanakan di dua titik, yaitu di Kampung Benteng, Kelurahan/Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo, dan di Kantor Kecamatan Kademangan, Kota Probolinggo. "Kita menggerakkan seluruh tim penggerak PKK dan tinggkat kecamatan di lima kecamatan, dan semua kelurahan yang ada di wilayah Kota Probolinggo, semua serentak hari ini," tegasnya.

DISIPLIN: Walikota Probolingggo, Hadi Zainal Abidin didampingi Ketua Tim Penggerak PKK, Aminah Hadi Zainal Abidin menghimbau warga agar disiplin menggunakan masker. Penggunaan masker secara tepat mampu memutus rantai penyebaran Virus Corona.

Pihaknya berharap dengan berjalannya gebrak masker tersebut, Kota Probolinggo kembali ke zona hijau. Karena kedisiplinan masyarakat menjadi andalan utama untuk bisa menghadapi tantangan penyebaran covid-19 di wilayah Kota Probolinggo.

Terpisah Ketua TP PKK Kota Probolinggo, Aminah Hadi Zainal Abidin menyampaikan supaya semuanya kompak dengan gerakan Jatim Bermasker. "Semuanya harus kompak untuk menggerakkan masyarakat di sekitarnya supaya selalu menggunakan masker. Supaya pandemi ini segera cepat berlalu," ungkap Ketua TP PKK Kota Probolinggo, Aminah Hadi Zainal Abidin.

Sementara sedikitnya 1.500 masker dibagikan oleh TP PKK Kota Probolinggo di sejumlah titik. Sedangkan 7500 masker juga disebarkan melalui lima kecamatan di Kota Probolinggo. (hla/hvn)


Share to