Hendy Siswanto Sebut Wacana Kotak Kosong Terlalu Terburu-buru

Dwi Sugesti Megamuslimah
Dwi Sugesti Megamuslimah

Wednesday, 28 Aug 2024 21:05 WIB

Hendy Siswanto Sebut Wacana Kotak Kosong Terlalu Terburu-buru

PDIP: Hendy Siswanto saat mengahadiri konsolidasi bersama DPC PDIP Jember.

JEMBER, TADATODAYS.COM - Bakal calon bupati Jember petahana Hendy Siswanto menyinggung wacana kotak kosong dalam Pilkada Jember 2024. Menurutnya, wacana itu dianggap sebagai sikap yang terlalu terburu-buru.

Adanya putusan Mahkamah Konstutisi (MK) terkait persyaratan parpol pengusung dalam pilkada serentak merupakan jawaban dari doa harapan rakyat agar pelaksanaan demokrasi di Indonesia menjadi semakin bermartabat.

"Terlalu terburu-buru mengambil sikap, dianggapnya ada kotak kosong, begitu dibuka kotak kosongnya malah ada gambar banteng di dalamnya," kata Hendy saat konsolidasi akbar PDI-P Jember, Rabu (28/8/24) di JakCloth, Patrang.

Dalam sambutannya, Hendy mengajak seluruh pengurus serta simpatisan PDIP Jember untuk terus mengingat arti filosofis kata "kaum marhaen" yang melekat kuat di partai berlambang banteng itu.

Kaum Marhaen adalah simbol dari "wong cilik" atau rakyat kecil yang hidup sederhana, berjuang dengan gigih untuk memenuhi kehidupan, tapi sering kali terpinggirkan dalam arus pembangunan, marhaen adalah tulang punggung bangsa ini.

Di tengah dinamika zaman saat ini, kata dia, tantangan kaum marhaen juga semakin kompleks, namun semangat dalam nilai nilai marhaenisme tetap relevan dan menjadi panduan bersama. 

"Mari bersama-sama berkomitmen untuk memperjuangkan hak kaum marhaen serta memastikan pembangunan yang dilakukan adalah pembangunan yang inklusif dan berkeadilan," sambung Hendy.

Seperti diketahui, Hendy Siswanto resmi menjadi kader partai PDIP dan mendapat dukungan tunggal dari partai banteng untuk maju dalam pilkada 2024 berduet dengan Gus Firjaun untuk kedua kalinya.

Hendy ingin berjuang secara all out bersama PDIP dalam gelaran pilkada yang tinggal hitungan bulan ini. Hal itu juga yang menjadi alasan dirinya mengajak seluruh anggota keluarganya dalam konsolidasi siang tadi. "Itulah kenapa saya mengajak anak anak sebagai bagian keluarga besar PDI Perjuangan. Keluarga, terutama istri tidak boleh kita lupakan dalam perjuangan ini," urainya.

Adapun perolehan Suara yang ditargetkan Hendy-Gus Firjaun adalah menang atau menang mutlak. "Bukan hanya menang, tapi menang mutlak untuk memperbaiki kondisi Jember agar lebih sejahtera," katanya. (dsm/why)


Share to