Kecelakaan Karambol di Pandaan Pasuruan, Tiga Orang Terluka

Amal Taufik
Amal Taufik

Sabtu, 11 Oct 2025 15:49 WIB

Kecelakaan Karambol di Pandaan Pasuruan, Tiga Orang Terluka

LAKA: Kecelakaan karambol di Jalan Raya Surabaya-Malang, Pasuruan. Tiga orang terluka akibat kecelakaan ini.

PASURUAN, TADATODAYS.COM - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Surabaya-Malang, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan pada Sabtu (11/10/2025) sekitar pukul 11.00 WIB. Tiga orang luka-luka dalam peristiwa ini.

Kasi Humas Polres Pasuruan, Iptu Joko Suseno membeberkan, kecelakaan melibatkan 6 kendaraan yakni 3 truk tangki air, 1 sepeda motor, 1 mobil Grand Max, dan 1 truk.

Kecelakaa bermula saat truk tangki air bernopol L 8157 AJ yang dikemudikan Buhori (44) warga Kabupaten Sampang melaju dari arah Malang ke Surabaya. Sesampainya di lokasi kejadian yaki sekitar PT Gudang Garam, Buhori menabrak truk tangki air bernopol N 8838 UV yang berjalan searah. Truk tangki tersebut dikemudikan Eko (35) warga Pandaan.

"Setelah menabrak, truk tangki yang bernopol L8157 AJ tak bisa dikendalikan, lalu oleng," kata Joko.

Truk tangki oleng ke kiri dan menabrak mobil Daihatsu Grand Max bernopol N 8017 TN yang berjalan searah di lajur kiri. Grand Max dikemudikan oleh Mustofa (42) warga Kecamatan Purwodadi.

Usai disundul dari belakang, truk yang dikemudikan Eko terpental ke kanan, menabrak median jalan dan menabrak truk tangki lainnya yang berjalan dari arah berlawanan. Truk bernopol N 8445 UT yang ditabrak Eko itu dikemudikan oleh Suan Afifudin (42) dengan penumpang bernama Lasti (53). Keduanya warga Kecamatan Prigen.

Kecelakaan belum berhenti. Truk tangki yang dikemudikan oleh Suan Afifudin terpental ke kiri dan menabrak Budi (48), pengendara sepeda motor Honda Beat asal Kecamatan Blimbing, Kota Malang.

Setelah terpental ke kiri dan menabrak pemotor, truk tangki Suan Afifudin tertabrak truk Mitsubishi bernopol N 8247 UF yang dikemudikan Fahmi (24) warga Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang.

Joko menjelaskan, kecelakaan karambol ini mengakibatkan tiga orang terluka. Mereka adalah Eko, Suan Afifudin, dan Budi Prasetiyo. Mereka kini menjalani perawatan di rumah sakit terdekat. "Yang lainnya tidak terluka. Tiga orang yang luka-luka dievakuasi ke Rumah Sakit Abiyakta dan Rumah Sakit Sahabat. Kendaraan yang terlibat kecelakaan sudah dievakuasi," ujar Joko. (pik/why)


Share to