Mudik Dilarang, Dishub Jember tetap Antisipasi Kepadatan Kendaraan

Andi Saputra
Andi Saputra

Monday, 03 May 2021 19:05 WIB

Mudik Dilarang, Dishub Jember tetap Antisipasi Kepadatan Kendaraan

LALU LINTAS: Rambu larangan masuk ke Jalan Diponegoro telah dipasang Dishub Jember, untuk mengantisipasi kepadatan kendaraan jelang lebaran.

JEMBER, TADATODAYS.COM - Untuk mengantisipasi kepadatan arus kendaraan jelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H, Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Jember bersama Satlantas setempat mengubah sementara arus lalu lintas.

Plt Kepala Dinas Perhubungan Jember Siswanto menuturkan, meski kebijakan larangan mudik telah diberlakukan, namun kepadataan arus kendaraan jelang hari raya tetap saja mengalami peningkatan kendati tak signifikan.

Oleh karena itu, untuk mengantisipasi adanya kepadataan kendaraan, pihaknya bersama Satlantas Polres Jember membuat sekema sementara arus lalu lintas khususnya di wilayah Jember kota yakni, Jl Ahmad Yani, Trunojoyo, dan Diponegoro. "Karena banyak kendaraan masuk ke kota," katanya, Senin, (3/5/2021).

Adapun perubahan tersebut dimulai dari jalan Gatot Subroto yang sebelumnya dari arah timur, saat ini diubah menjadi arah barat.

Kemudian, Jalan Diponegoro yang semula dari arah Jalan Trunojoyo bisa langsung ke arah kanan saat ini hanya dapat dilalui dari arah selatan.

Secara teknis, bila melintas di Jalan Gajah Mada bisa belok kanan di Jalan diponegoro dan bisa langsung ke arah Jalan Trunojoyo yang sebelumnya diarahkan ke Jalan Gatot Subroto. "Selama ini satu tumpuan dari Gladak Kembar dan dari A Yani tertimpuk di (Jalan) Trunojoyo," ujarnya.

Pihaknya menyebutkan, beban yang ada di jalan Trunojoyo, selain ada pasar dan parkiran di bahu jalan, terdapat juga GM Plasa.

Dalam rangka penerapan arus lali lintas baru itu, akan ada 7 titik pos pemantau lalu lintas. (as/don)


Share to