Pasca Debat Pertama, Dokter Aminuddin: Masyarakat Harus Secara Mandiri Tentukan Pilihan
Alvi Warda
Sabtu, 09 Nov 2024 11:08 WIB
PROBOLINGGO, TADATODAYS.COM - Pasangan calon wali kota dokter Aminuddin dan wakil wali Kota Ina Buchori sukses menjalani debat publik perdana Pilkada Kota Probolinggo 2024, Jumat (8/11/2024) malam. Pasca debat, masyarakat diharapkan bisa menentukan pilihan secara mandiri.
Pasangan calon nomor urut 3 berjuluk pasangan “Amanah” itu tampil lugas menyampaikan visi-misi program unggulan dan gagasan, hingga menjawab pertanyaan dari panelis. Pasangan yang konsisten mengenakan baju warna biru muda itu juga lugas saat berdebat dengan paslon lain.
Debat publik pertama yang digelar di Gedung Widya Harja, Jalan Panjaitan Kota Probolinggo itu membahas tema besar “Masyarakat Sejahtera, Kota Maju dan Berkembang”. Tema tersebut berfokus pada Pendidikan, Kesehatan, Kesejahteraan Masyarakat, Perlindungan Perempuan dan Anak, serta Kesetaraan Gender.
Saat diwawancara usai debat, Dokter Aminuddin menyampaikan debat berjalan lancar. "Kita sama-sama menyaksikan tadi ada adu gagasan. Ini merupakan hal positif. Masyarakat bisa tahu apa yang direncanakan dan sudah dilakukan," ucapnya.
Ketua DPC Gerindra Kota Probolinggo itu berharap, pasca gelaran debat, masyarakat bisa menentukan pilihan. "Pendidikan politik itu penting. Harapannya, masyarakat mandiri secara politik menentukan pilihannya. Pilihan tersebut menentukan bagi perkembangan Kota Probolinggo dan Indonesia. Supaya masyarakat beranjak, dari berkembang menjadi maju," katanya.
Menurut dokter Aminuddin, gagasan yang ia sampaikan di debat berdasarkan fakta yang terjadi. "Alhamdulillah, kita tahu bahwa yang sampaikan tadi (dalam debat, red) data-data yang selama ini ada. Terutama indikator pembangunan manusia, gini ratio, atau kesenjangan sosial. Kita tidak buat-buat," ucapnya.
Dari fakta-fakta yang disampaikan itu bisa menjadi tolok ukur untuk perbaikan Kota Probolinggo. Hal itu perlu dilakukan, demi kemajuan Kota Probolinggo. "Tahun 2030 (pelabuhan Probolinggo, red) akan menjadi pelabuhan ekspor impor. Masyarakat harus beradaptasi dan berkembang. Jangan sampai hanya jadi penonton. Kita harus menjadi pelopor," katanya.
Selanjutnya, dokter Aminuddin menambahkan, pasangan Amanah akan menyelesaikan permasahalan kota. Itu sejalan dengan visi misinya. (*/alv/why)
Share to