DPRD Kota Probolinggo Gelar Rapat Paripurna Hari Jadi Kota Probolinggo ke-665

Amelia Subandi
Amelia Subandi

Thursday, 05 Sep 2024 14:52 WIB

DPRD Kota Probolinggo Gelar Rapat Paripurna Hari Jadi Kota Probolinggo ke-665

PAKAIAN ADAT: Pj Wali Kota, Nurkholis, ketua DPRD sementara Fernanda Zulkarnain dan wakil ketua sementara Abdul Mujib berpakaian baju adat Nusantara.

PROBOLINGGO, TADATODAYS.COM - Suasana peringatan Hari Jadi Kota Probolinggo ke-665 juga kental terasa di lingkungan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) setempat. Kamis (5/9/2024) pagi, DPRD Kota Probolinggo menggelar rapat paripurna dengan agenda peringatan Hari Jadi Kota Probolinggo ke-665.

Para tamu undangan yang hadir mengenakan beragam busana Nusantara. Tampak para anggota dewan, kepala perangkat daerah, kapolresta dan perwakilan forkopimda hadir.

Berbeda dengan rapat-rapat paripurna sebelumnya, kali ini para tamu disambut dengan tampilan tari tradisional katamoyan. Setelah tampilan tersebut, rapat paripurna dimulai. Rapat dibuka oleh dua orang pembawa acara yang menggunakan Bahasa Madura dan Bahasa Jawa.

SELAMAT DATANG: Tari katamoyan, salah satu tari selamat datang.

Ketua Sementara DPRD Kota Probolinggo Fernanda Zulkarnain mengatakan bahwa dengan telah ditetapkannya Hari Jadi Kota Probolinggo, sekaligus juga memberikan spirit tanggung jawab kepada generasi penerus. Terutama untuk meneruskan perjuangannya sehingga terwujud masyarakat Kota Probolinggo yang adil, makmur dan bermartabat selaras dengan tema Hari Jadi ke-665 yaitu “Dengan Sinergi dan Kolaborasi Wujudkan Kota Probolinggo Maju dan Sejahtera”.

Di momen Hari Jadi Kota Probolinggo ke-665 ini, Ketua Sementara DPRD Kota Probolinggo Fernanda Zulkarnain berharap agar kebhinekaan yang ada, suku dan latar belakang yang berbeda bisa tetap terjaga kesatuan dan persatuannya.

“Harapannya Kota Probolinggo lebih maju lagi. Masyarakatnya lebih sejahtera, kota Probolinggo lebih inovatif dan kreatif,” kata Fernanda.

Sementara itu, dengan menggunakan pakaian adat Bali, Pj Wali Kota Kota Probolinggo Nurkholis menceritakan bahwa Kota Probolinggo bertumbuh lebih baik. Sehingga dengan sinergi dan kolaborasi, Kota Probolinggo bisa lebih maju

“Kita mempunya pondasi yang kuat, untuk semakin mengukuhkan Kota Probolinggo sebagai kota kreatif, kota yang menginspirasi, kota yang bisa melindungi warganya, serta kota yang memberi manfaat bagi warganya,” kata Nurkholis dalam sambutannya.

LINTAS SEKTOR: Rapat paripurna hari jadi dihadiri oleh undangan dari berbagai lintas sektor.

Sambutan PJ Wali Kota ini kemudian dipugkasi dengan pesan penting kepada seluruh jajaran pimpinan dan anggota DPRD Kota Probolinggo. Khususnya jelang perhelatan Pilkada serentak 2024 mendatang.

“Kami titip kepada 30 anggota DPRD yang terormat. Mohon Kota Probolinggo yang kondusif ini kami titip dijaga, mami titip kondusifitas ini tetap berlangsung sampai Pilkada selesai,’’ harapnya.

Pesan Pj Wali Kota Probolinggo ini kemudian ditanggapi bijak oleh Ketua Sementara DPRD Kota Probolinggo Fernanda Zulkarnain. Politisi Golkar yang juga salah satu bakal calon wali kota Probolinggo ini bersepakat untuk tetap menjaga kondusifitas Kota Probolinggo jelang Pilkada serentak.

“Meskipun kami berasal dari unsur politik, kami di DPRD berkomitmen bagaimana Kota Probolinggo tetap aman, damai. Kami juga titip ASN-nya juga harus netral Pak Pj,” jawab Fernanda dengan pasti.

Rapat paripurna DPRD dalam rangka peringatan Hari Jadi Kota Probolinggo ke-665 kemudian dipungkasi dengan penayangan refleksi pembangunan Kota Probolinggo dari masa ke masa. (*/mel/why)


Share to