Berikut Jadwal Pendaftaran Gus Fawait dan Hendy Siswanto ke KPU Jember

Dwi Sugesti Megamuslimah
Dwi Sugesti Megamuslimah

Tuesday, 27 Aug 2024 21:50 WIB

Berikut Jadwal Pendaftaran Gus Fawait dan Hendy Siswanto ke KPU Jember

Bacabup petahana Hendy Siswanto (kiri). Bacabup Muhammad Fawait (Gus Fawait) (kanan).

JEMBER, TADATODAYS.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jember telah membuka pendaftaran bakal pasangan calon bupati dan wakil bupati dalam Pilkada 2024 sejak Selasa (27/8/2024). Namun, belum ada pasangan calon yang mendaftar di hari pertama.

Sampai saat ini ada dua pasangan yang berkontestasi memperebutkan kursi bupati Jember (P1) dan wakil bupati Jember (P2). Masing-masing ialah pasangan Muhammad Fawait (Gus Fawait)-Djoko Susanto yang diusung 7 partai parlemen, yakni Gerindra, Nasdem, PKB, PKS, Golkar, PAN dan PPP, serta 8 partai non parlemen, yaitu Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Partai Buruh, Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Garuda, Partai Hanura, dan Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Gelora), PSI, dan Partai Demokrat.

Berikutnya ada pasangan petahana Hendy Siswanto- Balya Firjaun Barlaman (Gus Firjaun) yang diusung oleh PDI Perjuangan.

Berdasarkan informasi yang dihimpun tadatodays.com, kedua pasangan tersebut dijadwalkan mendaftar pada hari kedua dan ketiga. Gus Fawait-Djoko bakal mendaftar di KPU Jember pada Rabu (28/8/2024) pukul 09.00 WIB disertai pawai budaya. Sedangkan pasangan Hendy-Gus Firjaun mendaftar di hari terakhir atau Kamis (29/8/2024) pukul 15.00 WIB.

Hal itu dibenarkan Ketua KPU Jember Desy Anggraeni. Dirinya mengatakan, akan ada salah satu bapaslon yang mendaftar pada Rabu.  "Infonya ada salah satu bapaslon yang daftar ke sini Rabu besok," katanya. (dsm/why)


Share to